Peletakan Batu Pertama Rumah Warga Yang Tertimpa Musibah Kebakaran Dihadiri Personel Koramil 14/Raya Kodim 0207/Simalungun

Read Time:1 Minute, 35 Second

Mata Lensa||Simalungun | Kami menyadari, bahwa kami selaku Babinsa harus hadir di tengah-tengah masyarakat dalam berbagai kegiatan, sehingga kehadiran Babinsa di tengah tengah masyarakat dapat memberikan rasa tenteram dan nyaman serta bisa mengatasi kesulitan rakyat di wilayah, dalam kesempatan ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 14/Raya jajaran Kodim 0207/Simalungun Serda DH Nainggolan dan Sertu Darlijon Purba turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Peletakan Batu Pertama pembangunan Rumah masyarakat yang mengalami musibah Kebakaran, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Jalan Mangadei Lingkungan 11 Kelurahan Pematangraya Kecamatan Raya Kabupaten Simalungun, Senin (27/03/2023).

Dalam pelaksanaan kegiatan Peletakan Batu Pertama pembangunan Rumah masyarakat yang mengalami musibah Kebakaran tersebut turut serta dihadiri oleh, Pendeta GKPS Bapak Juna Saragih, Lurah Pematangraya Bapak Sarwedi Purba, Bhabinkamtibmas Pematang Raya Aipda S Purba, Tokoh Pemuda Bapak Juni Saragih dan seluruh Keluarga Warga yang terdampak Musibah Kebakaran.

Bersama-sama dengan masyarakat untuk mendirikan rumah milik warga binaan korban musibah kebakaran, dengan ini untuk berupaya membangun kembali rumah korban kebakaran agar memiliki tempat tinggal kembali untuk di tempati bersama keluarganya, sangat antusias sekali dalam melaksanakan gotong royong mendirikan/membangun rumah bagi korban yang tertimpa musibah kebakaran tersebut.

Melalui Serda DH Nainggolan dan Sertu Darlijon Purba sebagai Babinsa diwilayah tersebut mengatakan, Babinsa merupakan garda terdepan di satuan kewilayahan, salah satu tugasnya adalah membantu mengatasi kesulitan rakyat disekelilingnya, sehingga kami selalu memberikan semangat dan selalu berada di tengah-tengah masyarakat, ungkapnya.

Kegiatan gotong royong yang dilaksanakan dalam rangka membangun rumah yang beberapa waktu lalu terkena musibah kebakaran, selain itu, untuk menjalin kebersamaan dan kerja sama antara Babinsa dengan warga di wilayah binaannya dan membantu meringankan beban masyarakat. Dengan kejadian ini Babinsa bersama-sama dengan warga di sekitarnya ikut berpartisipasi dan bergotong-royong memperbaiki dan membangun kembali rumah yang telah hangus tersebut sehingga nantinya bisa ditempati lagi dengan bantuan material dari sumbangsih warga setempat, tutup Babinsa Serda DH Nainggolan.

(Red)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous post Cek Kestabilan Harga Sembako di Bulan Ramadhan, Babinsa Sriwedari Turun Ke Pasar Sami Luwes
Next post Sukseskan Program TNI Manunggal Air Bersih, Babinsa Kelurahan Banjarsari  Bersama Warga Gotong-royong Bantu Proses Pengeboran
Close
Visit Us On Facebook